Hallo Bosku! Lanjut lagi site visit BangYog di hari ke tiga IEA Forum Paris 2018. Setelah puas menjelajah dan berdiskusi di pabrik Autolib yang merupakan perusahaan electric car service dan memiliki lebih dari 3900 armada EV (Electric Vehicle) dan 5000 Charging station for EV di setiap sudut kota paris. ini juga bentuk kerjasama antara pemerintah paris dengan pemerintah swasta sebagai bentuk pengurangan polusi udara #ParisAgreement. Hari sudah mulai siang, Kami beranjak meninggalkan Autolib setelah kegiatan selesai. Tujuan kami berikutnya adalah EDF " Electricite De France" semacam perusahaan negaranya perancis seperti PLN jika di Indonesia. Perjalanan menempuh waktu 45 menit dari Autolib masih di Area Suburbs kota Paris. Suasana Depan Kantor EDF. Sampai disana kami tercengang dan haru karena bendera Indonesia berkibar didampingin bendera Uni Eropa dan Negara Perancis, Sambutan yang sangat menyentuh bagi kami delegasi Indonesia untuk paris dalam IEA For